RIAU – Dalam rangka mendukung kelancaran mudik Lebaran Idul Fitri 2025, Polsek Kuala Kampar membuka layanan Penitipan Sepeda Motor Gratis bagi masyarakat yang akan bepergian ke kampung halaman. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (26/3/2025) sekitar pukul 17.00 WIB di Mapolsek Kuala Kampar, Kabupaten Pelalawan.
Personel Piket Polsek Kuala Kampar turut serta dalam kegiatan ini dengan menerima penitipan kendaraan dari masyarakat serta memberikan imbauan kamtibmas agar pemudik merasa aman selama perjalanan.
Kapolsek Kuala Kampar, AKP Rhino Handoyo, S.H., menyampaikan bahwa layanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi warga yang akan mudik.
“Kami menyediakan fasilitas penitipan kendaraan gratis ini agar masyarakat tidak khawatir meninggalkan sepeda motornya saat mudik. Dengan dititipkan di Mapolsek, kendaraan akan lebih terjamin keamanannya,” ujar AKP Rhino Handoyo.
Lebih lanjut, ia mengimbau agar masyarakat memanfaatkan layanan ini dan tetap berhati-hati selama perjalanan mudik.
“Kami juga mengingatkan kepada pemudik untuk selalu waspada di perjalanan, menjaga barang berharga, serta mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama,” tambahnya.
Kegiatan ini mendapat respons positif dari warga, yang merasa lebih tenang meninggalkan kendaraannya di tempat yang aman. Selain meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri, program ini juga mendukung terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Kuala Kampar.
Layanan penitipan kendaraan ini akan terus berlangsung hingga arus balik Lebaran. Hingga kegiatan berakhir pukul 17.15 WIB, situasi tetap aman dan terkendali.
( Red)