RIAU – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Polsek Teluk Meranti bersama unsur terkait melaksanakan penanaman jagung pipil pada lahan tumpang sari di Kebun ADI, CS, Kelurahan Teluk Meranti, Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan, Rabu (26/03/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari Program II Ketahanan Pangan Tumpang Sari yang sejalan dengan Program Asta Cita Presiden RI untuk memperkuat ketahanan pangan nasional. Penanaman dilakukan di lahan seluas 1 hektare dengan titik koordinat 0.144144N 102.576901E.
Penanaman jagung ini dihadiri oleh berbagai unsur, di antaranya, Camat Teluk Meranti, Raja Eka Putra, S.Sos, Kapolsek Teluk Meranti, IPDA Boby Even, S.H., M.H, Bhabinkamtibmas Kelurahan Teluk Meranti, AIPDA H. Simanjuntak, Ps. Kanit Reskrim Polsek Teluk Meranti, BRIPKA Mikhram, S.H, Asisten Kepala Kebun ADI, CS, Suhardiman, Humas Kebun ADI, CS, Rinto. Kepala Tata Usaha Kebun ADI, CS, Irfan dan 10 Karyawan Kebun ADI, CS.
Kegiatan ini diawali dengan pembukaan, sambutan dari Kapolsek Teluk Meranti dan Camat Teluk Meranti, doa bersama, serta penanaman jagung secara simbolis sebelum dilanjutkan oleh karyawan kebun.
Mendukung program Asta Cita Presiden RI dalam ketahanan pangan nasional, apresiasi terhadap sinergi antara Polri, perusahaan, dan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan bersama, mendorong keberlanjutan program agar tidak hanya bersifat seremonial, tetapi benar-benar dikelola hingga panen.
Selain itu, komitmen Polri dalam mendukung program ketahanan pangan guna menjaga stabilitas ekonomi masyarakat, mendorong inovasi pertanian untuk hasil panen yang lebih optimal, menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan program, memanfaatan program ini sebagai peluang ekonomi bagi masyarakat sekitar.
Kegiatan penanaman jagung ini berlangsung dari pukul 08.30 WIB hingga 09.20 WIB, dengan situasi yang aman dan terkendali. Setelah prosesi seremonial selesai, karyawan Kebun ADI, CS melanjutkan penanaman hingga rampung.
Dengan adanya program ini, diharapkan Polri dan masyarakat dapat terus bersinergi dalam upaya peningkatan ketahanan pangan, sehingga mampu menciptakan dampak positif bagi perekonomian masyarakat di wilayah Polsek Teluk Meranti. ( Red)