Berita  

Polsek Pangkalan Kuras Gelar Kegiatan Sinergitas TNI-POLRI untuk Menjaga Kamtibmas

Avatar photo
banner 120x600
banner 468x60

RIAU – Polsek Pangkalan Kuras kembali melaksanakan kegiatan sinergitas dengan TNI dalam rangka mempererat tali silaturrahmi dan memperkuat koordinasi antar institusi. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 10 April 2025, di Koramil 04 Pangkalan Kuras, dimulai pukul 09.00 WIB dan berlangsung dengan lancar hingga selesai.

Dalam kegiatan tersebut, 3 personil Polsek Pangkalan Kuras yang dipimpin oleh Aiptu Mawardi melakukan pertemuan dengan personil TNI dari Koramil 04 Pangkalan Kuras. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan baik antara TNI dan Polri serta meningkatkan kerjasama dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kecamatan Pangkalan Kuras.

Kapolsek Pangkalan Kuras, AKP Sohermansyah, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan sinergitas ini sangat penting dalam menciptakan kerjasama yang solid antara TNI dan Polri, yang pada gilirannya akan berkontribusi positif terhadap terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah Pangkalan Kuras.

“Melalui kegiatan sinergitas ini, kita berharap dapat terus menjaga keharmonisan dan kerjasama antara TNI dan Polri dalam rangka mengamankan wilayah serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” kata AKP Sohermansyah.

Kegiatan ini berlangsung dengan lancar tanpa kendala dan berakhir sesuai jadwal.

Sinergitas yang terjalin antara TNI dan Polri diharapkan dapat memperkuat upaya bersama dalam menjaga stabilitas keamanan, khususnya di Kecamatan Pangkalan Kuras.  ( Red)