Debat Pertama Calon Wali Kota Prabumulih H.Arlan – Frengky Sampaikan Visi Misi & Program Kerja Pro Rakyat

Avatar photo
banner 120x600
banner 468x60

PRABUMULIH – Foktanews.online ||Tahapan Pilkada 2024 di Kota Prabumulih masuk ditahap debat pertama tiga pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Prabumulih. Pasangan nomor urut 1 H.Arlan – Frengky (Laky) mengawali debat dengan menyampaikan visi misi program kerja pro rakyat.

 

Cak Arlan sapaan akrab nya menyampaikan “Warga Prabumulih mengharapkan pemimpin yang membawa harapan dan pemimpin yang membawa perubahan, untuk itu saya hadir bersama Frengky Nasril S.KOM MM untuk membawa perubahan di kota Prabumulih ini dengan visi misi dengan 8 program unggulan untuk Prabumulih sejahtera kepada masyarakat,” kata Cak Arlan dalam acara debat publik, Minggu (27/10/2024).

 

Cak Arlan juga mengatakan mewujudkan visi misi tersebut dengan cara pertama Prabumulih Sehat.

 

“Kita gratiskan berobat dan layanan kesehatan masyarakat. Gratis kesehatan untuk pertolongan pertama, akan kita adakan ambulance di setiap Kelurahan/Desa serta kita tingkatkan fasilitas Rsud bantuan makanan bergizi anak balita untuk mencegah stunting dan juga dana operasional untuk posyandu di Prabumulih,” ungkapnya.

Masih kata Cak Arlan 8 program prioritas kami salah satu nya juga ada “pembagian bibit gratis bagi petani, bantuan pembukaan lahan gratis, bantuan seragam sekolah bagi siswa baru, pembangunan dan rehabilitasi fasilitas sekolah, peningkatan dan prestasi olah raga di Prabumulih, serta gas alam gratis untuk rumah warga” ungkapnya.

 

Ditambahkan Cak Arlan masih banyak lagi program Arlan dan Frengky yang pro dengan rakyat. “Jika kita diberikan amanah semua visi misi saya akan saya jalankan,”tutupnya. (Fajrah Akbar)